Tuesday, March 11, 2008

jodoh yang_cocok?

gue gak pernah bisa menduga jodoh bakal seperti apa.


hahahaha. walopun dengan sekuat pikiran-logic- gue berusaha untuk menimbang2 kecocokan, keselarasan, ato apalah yang kira2 menyangkut persepsi tentang pasangan itu. yang kira2 bisa buat orang dengan spontan bicara, berfikir atau bergumam 'wah klop banget!'

menurut gue, wajar lah, orang tua mau jodoh yang sama pinter, populer, berprestasi, sopan, kaya, baik, beragama seperti anaknya.

tapi yang gue dapet lagi2 keabsurdan tentang persepsi itu. banyak dari cerita2 sinetron tanpa sengaja menyudutkan anggapan gue tentang ke'cocok'an itu sendiri. misal: orang tua yang melarang anaknya memiliki kekasih dari golongan yang 'tidak sederajat' dianggap antagonis. pun cerita kapal titan alias titanic.

see? betapa anggapan tentang ke'cocok'an itu sebenarnya membelenggu. mungkin sering lah, orang narsis, "kenapa dia ga mau ama gue? kurang gue apa coba? gue cakep, baik, macho, pinter, kaya?" tapi, hey! satu jawaban yang ga bisa lu tawar ato lu buat alesan. ketidakcocokan personal

that's it! dan gua rasa hal ini bisa terjadi pada siapa aja,cewe ato cowo, baik dalam posisi a-b ato b-a. makanya, menurut gue, perasaan 'kecocokan' ga bisa dipaksain. pun gue salalu menasihati diri sendiri tentang ini.

sekali lagi, persepsi itu tembok yang mengukung. kecocokan itu bukan siapa yang menilai, tapi bagaimana individu menilai kecocokan pada pasangannya. hukum alam itu selalu ada. dimana orang baik mendapat orang baik, dan orang 'kurang' baik mendapat yang 'kurang' baik juga. so, waspadalah! waspadalaaah!!!



malam hari,
setelah menelusuri jati diri individu suatu pasangan lewat fs.

No comments: